Entri Populer

Rabu, 28 November 2012

Sahabat

        Pada tulisan kali ini saya akan membahas tentang sahabat dan berikut ini adalah pembahasannya. Persahabatan memang adalah suatu hal yang sangat menyenangkan,kita berteman tanpa memilih-milih orang apalagi jika sampai menjadi sahabat, yang saling mengerti dan saling menghargai di dalam hal apapun itu.Sahabat merupakan tempat yang paling tepat untuk menerima segala curahan hati kita,baik itu senang maupun susah.Sahabat jugalah yang bisa membatu kita di saat kita membutuhkan bantuan baik itu di dalam lingkungan kampus maupun masyarakat,,di dalam hidup ini setiap orang pasti mempunyai seorang sahabat yang paling mengerti dirinya bahkan sampai mengerti dengan sifatnya.
            Tidak bisa di pungkiri lagi peran sahabat memang penting di dalam perkembangan atau perjalanan hidup kita jika sampai ada orang yang tidak mempunyai sahabat pastilah hidupnya akan terasa hampa karna pasti ia tidak mempunyai tempat untuk dia mencurahkan apa yang ada di dalam hatinya,,orang-orang seperti ini biasanya memiliki sifat yang egois dan merasa dirinya yang paling benar dan orang yang lainnya salah.Jangan sampai hal ini terjadi pada diri kita karna sifat dari orang yang egois ini sangat tidak di sukai di manapun anda berada baik itu di dalam lingkungan masyarakat maupun lingkungan kampus atau sekolah,jadi haruslah kita mempunyai seorang sahabat yang tulus mau berteman dengan kita.
               Terkadang juga sahabat bisa menjadi musuh kita karna suatu hal, yang awalnya ia tulus berteman dengan kita tetapi karna ada sesuatu hal seorang sahabat itu bisa mengkhianati kita,Atau ada juga seseorang yang ingin bersahabat dengan orang lain dengan maksud dan tujuan tertentu guna keuntungan dirinya pribadi,nahh.. hal ini tentu tidak baik dan sangat berbahaya,,Jadi saya sebagai penulis blog ini mau menyarankan kepada pembaca agar carilah sahabat yang benar-benar tulus tanpa pamrih agar nantinya bisa saling membantu di kala susah dan bisa saling berbagi di kala senang.Bukan yang hanya setia di saat senang tapi lupa di saat sahabatnya sedang susah.Memang sulit mencari seseorang yang seperti ini tapi itu semua bisa di lakukan asalkan diri kita sendiri bisa berlaku tulus kepada orang lain juga maka dengan sendirinya mereka juga akan tulus kepada diri kita.barulah setelah itu kita jadikan orang yang bersifat tulus itu sahabat kita di saat susah maupun senang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar